Sebagai negara yang kaya, Indonesia terkenal dengan kekayaan alam dan budayanya. Berdasarkan aspek
Sebagai negara yang kaya, Indonesia terkenal dengan kekayaan alam dan budayanya. Berdasarkan aspek trigatra, kekayaan alam Indonesia sangat melimpah. Bagaimanakah sikap yang bijak dalam memaksimalkan sumber daya alam?
Jawab:
Indonesia merupakan negara yang terkenal kaya akan alam dan budayanya. Hal ini tentu membanggakan sekaligus mengkhawatirkan sebab dapat mengancam keselamatan bangsa kita karena dapat menarik pihak luar untuk menguasainya.
Oleh karena itu, sebagai warga negara yang baik harus dapat mengelola kekayaan dengan baik dan maksimal. Kekayaan alam dan budaya harus dimanfaatkan demi kepentingan dan kesejahteraan seluruh rakyat. Dalam pemanfaatan itu sebaiknya menggunakan pengorbanan yang seminimal mungkin demi mendapatkan hasil yang maksimal.
Selain itu dalam pemanfaatannya harus tetap melibatkan rakyat, tidak menimbulkan kerugian bagi pihak-pihak lain, serta tetap ditujukan demi kepentingan dan kesejahteraan rakyat.
++++++++++++++++++++++++++
Semoga Bermanfaat dan Berkah
Jangan Lupa Belajar Terus
Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga
Posting Komentar untuk "Sebagai negara yang kaya, Indonesia terkenal dengan kekayaan alam dan budayanya. Berdasarkan aspek"