Kemampuan persendian beserta otot di sekitarnya dalam melakukan gerakan secara maksimal tanpa
Kemampuan persendian beserta otot di sekitarnya dalam melakukan gerakan secara maksimal tanpa menimbulkan gangguan pada bagian-bagian tersebut dinamakan ….
A. kekuatan
B. kecepatan
C. koordinasi
D. kelincahan
E. kelentukan
Pembahasan:
Kelentukan merupakan keleluasaan gerakan terutama pada otot persendian. Kelentukan berhubungan dengan keberadaan ruang gerak persendian dan elastisitas otot yang lebih luas.
Tujuan latihan kelentukan atau fleksibilitas yaitu supaya otot-otot sendi tidak kaku dan dapat bergerak dengan leluasa tanpa ada gangguan yang berarti.
Kelentukan dibutuhkan oleh banyak cabang olahraga untuk mengurangi kemungkinan terjadinya cedera pada persendian dan otot saat melakukan latihan, menunjang efisiensi gerak tubuh, dan memperbaiki komposisi tubuh.
Jawaban: E
++++++++++++++++++++++++++
Semoga Bermanfaat dan Berkah
Jangan Lupa Belajar Terus
Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga
Posting Komentar untuk "Kemampuan persendian beserta otot di sekitarnya dalam melakukan gerakan secara maksimal tanpa"