Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut. (1) Data dan hasil analisis penelitian dipublikasikan dengan jujur.

Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut.

(1) Data dan hasil analisis penelitian dipublikasikan dengan jujur.

(2) Berhati-hati dan teliti dalam menganalisis data untuk menjaga kualitas hasil penelitian.

(3) Berhati-hati dan teliti dalam menentukan masalah atau topik penelitian.

(4) Menjaga privasi dan subjek penelitian dengan tidak memublikasikan informasi pribadi dan rahasia.

(5) Memperhatikan penggunaan kata dan bahasa dalam penulisan hasil penelitian.

Etika yang perlu dipertimbangkan oleh peneliti dalam memublikasikan hasil penelitian ditunjukkan oleh nomor....

   A. (1), (2), dan (3)

   B. (1), (2), dan (4)

   C. (1), (2), dan (5)

   D. (2), (4), dan (5)

   E. (3), (4), dan (5)

Pembahasan:

Etika yang perlu dipertimbangkan oleh peneliti dalam mempublikasikan hasil penelitian ditunjukkan oleh nomor: (1), (2), dan (4)

Pernyataan (1) menekankan pentingnya publikasi yang jujur dan dapat dipercaya.

Pernyataan (2) menyoroti pentingnya kehati-hatian dan ketelitian dalam menganalisis data untuk menjaga kualitas hasil penelitian.

Pernyataan (4) menggarisbawahi pentingnya menjaga privasi dan kerahasiaan subjek penelitian dengan tidak mempublikasikan informasi pribadi dan rahasia.

Jawaban: B

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Posting Komentar untuk "Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut. (1) Data dan hasil analisis penelitian dipublikasikan dengan jujur."