Tanaman hasil rekayasa genetika dapat meningkatkan kualitas panen. Namun jika terjadi penyerbukan
Tanaman hasil rekayasa genetika dapat meningkatkan kualitas panen. Namun jika terjadi penyerbukan silang antara tanaman transgenik dan tanaman nontransgenik dikhawatirkan dapat menimbulkan kerugian bagi lingkungan berupa….
A. keanekaragaman hayati semakin meningkat
B. pergeseran biodiversitas tanaman asli secara besar-besaran
C. muncul spesies serangga baru sebagai hama tanaman rekayasa genetika
D. keturunan yang dihasilkan diduga membawa penyakit berbahaya
E. dibutuhkan pestisida dalam jumlah banyak karena hama yang meningkat
Pembahasan:
Tanaman hasil rekayasa genetika (transgenik) adalah tanaman yang telah memiliki susunan kromosom dengan sifat yang menguntungkan. Tanaman ini menguntungkan karena hanya memiliki sifat-sifat yang diinginkan, misalnya buah tahan hama sehingga kualitas panen meningkat.
Tanaman transgenik dapat menimbulkan kerugian bagi lingkungan karena apabila terjadi penyerbukan antara tanaman transgenik dan tanaman nontransgenik akan timbul perpindahan gen secara tidak terkendali.
Akibatnya dapat terbentuk tumbuhan baru dengan sifat yang tidak diharapkan dan terjadinya pergeseran biodiversitas tanaman asli secara besar-besaran.
Jawaban: B
++++++++++++++++++++++++++
Semoga Bermanfaat dan Berkah
Jangan Lupa Belajar Terus
Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga
Posting Komentar untuk "Tanaman hasil rekayasa genetika dapat meningkatkan kualitas panen. Namun jika terjadi penyerbukan"