Seorang siswa meneliti kehidupan masyarakat desa Gamber akibat erupsi Gunung Sinabung. Apabila
Seorang siswa meneliti kehidupan masyarakat desa Gamber akibat erupsi Gunung Sinabung. Apabila dianalisis menggunakan teori yang dikemukakan Auguste Comte, kegiatan siswa tersebut termasuk dalam tahap pemikiran ….
A. metafisik
B. teologis
C. politisme
D. positif
E. monoteisme
Pembahasan:
Tahap positivis menunjukkan seseorang telah memiliki pola pemikiran rasional. Pola pikir rasional ditunjukkan oleh adanya sumber ilmu pengetahuan yang menjadi dasar perilaku dan tindakan individu.
Kegiatan penelitian sosial untuk mengungkap dampak bencana alam terhadap kehidupan masyarakat menunjukkan tahap pemikiran positivis manusia. Tahap pemikiran positivis ditunjukkan oleh pengujian gejala sosial yang terjadi dalam lingkungan masyarakat secara empiris.
Jawaban: D
++++++++++++++++++++++++++
Semoga Bermanfaat dan Berkah
Jangan Lupa Belajar Terus
Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga
Posting Komentar untuk "Seorang siswa meneliti kehidupan masyarakat desa Gamber akibat erupsi Gunung Sinabung. Apabila"