Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Seorang mahasiswa melaporkan hasil penelitiannya melalui kegiatan seminar sebelum sidang tesis

Seorang mahasiswa melaporkan hasil penelitiannya melalui kegiatan seminar sebelum sidang tesis dilakukan. Laporan penelitian tersebut ditulis dan dipresentasikan secara lisan melalui diskusi terbuka. Kegiatan presentasi tersebut dimaksudkan untuk mendapatkan tanggapan dan kritik dari peserta seminar. Hasil diskusi seminar tersebut dapat digunakan peneliti untuk ....

   A. merumuskan langkah-langkah penelitian

   B. mendapatkan keuntungan finansial

   C. menyempurnakan hasil penelitian yang dilakukan

   D. menyebarkan hasil penelitian kepada masyarakat

   E. mengembangkan kecakapan dalam penelitian

Pembahasan:

Kunci untuk menjawab pertanyaan pada soal terletak pada seminar hasil sebelum sidang tesis dilakukan. Dengan demikian, peneliti menyampaikan hasil penelitian dan memperoleh masukan. Masukan tersebut bisa digunakan untuk menyempurnakan hasil penelitian.

Pilihan A tidak tepat karena penelitian sudah mencapai tahap hasil. Pilihan B tidak tepat karena tidak berkaitan dengan ilustrasi soal. Pilihan D dan E tidak tepat karena soal menanyakan manfaat hasil diskusi bagi penelitian. 

Jawaban: C

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Posting Komentar untuk "Seorang mahasiswa melaporkan hasil penelitiannya melalui kegiatan seminar sebelum sidang tesis"