Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sekelompok siswa melakukan percobaan menanam biji kacang hijau dalam 2 pot

Sekelompok siswa melakukan percobaan menanam biji kacang hijau dalam 2 pot.

1) Pada masing-masing pot ditanam 4 butir biji kacang hijau.

2) Pot pertama setiap hari disiram air 100 cc.

3) Pot kedua setiap hari disiram air 200 cc.

4) Setelah satu minggu ternyata tanaman yang tumbuh di pot pertama lebih tinggi dari tanaman pot kedua.

Pernyataan yang tepat berkaitan dengan percobaan tersebut adalah….

   A. kandungan oksigen dalam tanah memengaruhi pertumbuhan kecambah

   B. volume air yang diserap memengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah

   C. respirasi akar kecambah memengaruhi pertumbuhan kecambah

   D. cahaya pada percobaan tersebut memengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah

   E. kecepatan pertumbuhan kecambah pada pot 2 dipengaruhi aerasi tanah

Pembahasan:

Pada percobaan tersebut variabel bebasnya adalah volume air yang diberikan pada tumbuhan. Hasil percobaan menunjukkan kecambah pada pot 1 yang disiram air dengan volume 100 cc setiap hari tumbuh lebih tinggi dibandingkan kecambah di pot 2 yang disiram air dengan volume 200 cc setiap hari.

Jadi, kesimpulan dari percobaan tersebut adalah volume air yang diserap oleh tumbuhan memengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah. 

Jawaban: B

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Posting Komentar untuk "Sekelompok siswa melakukan percobaan menanam biji kacang hijau dalam 2 pot"