Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Melalui pelajaran sejarah akan mendapatkan gambaran tentang kehidupan masyarakat di masa lampau

Melalui pelajaran sejarah akan mendapatkan gambaran tentang kehidupan masyarakat di masa lampau atau mengetahui peristiwa-peristiwa yang terjadi di masa lampau. Dari deskripsi tersebut menunjukkan bahwa peristiwa sejarah merupakan suatu peristiwa penting karena ….

   A. peristiwanya tidak dapat diubah oleh perkembangan

   B. peristiwa yang terjadi tetap dikenang sepanjang masa

   C. dalam kehidupan peristiwanya hanya terjadi satu kali saja

   D. mempunyai arti dalam menentukan kehidupan orang banyak

   E. peristiwa yang telah terjadi tidak mungkin terulang kembali

Pembahasan:

Sejarah merupakan proses rekonstruksi peristiwa yang terjadi pada masa lampau. Suatu peristiwa akan menjadi peristiwa sejarah jika mampu memengaruhi kehidupan masyarakat. Berikut ciri-ciri yang dimiliki sejarah sebagai sebuah peristiwa. 

1. Abadi. Peristiwa sejarah merupakan peristiwa abadi karena peristiwa tersebut tidak dapat berubah-ubah dan tetap dikenang sepanjang masa. 

2. Unik. Peristiwa sejarah merupakan peristiwa yang unik karena peristiwanya tidak sama dengan peristiwa lainnya dan tidak dapat terulang lagi. 

3. Penting. Peristiwa sejarah merupakan peristiwa yang penting karena berpengaruh bagi banyak orang. 

Jawaban: D

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Posting Komentar untuk "Melalui pelajaran sejarah akan mendapatkan gambaran tentang kehidupan masyarakat di masa lampau"