Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Indonesia adalah negara hukum, artinya penyelenggaraan pemerintahan negara Indonesia berdasarkan atas

Indonesia adalah negara hukum, artinya penyelenggaraan pemerintahan negara Indonesia berdasarkan atas hukum dan bukan atas kekuasaan. Hukum harus ditegakkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Perlunya penegakan hukum di Indonesia adalah untuk ....

   A. membuktikan kekuatan aparat hukum di Indonesia

   B. membuktikan keabsolutan penguasa negara

   C. mewujudkan keadilan dan kedamaian dalam kehidupan masyarakat

   D. menunjukkan kekuatan kepada negara lain

   E. menunjukkan kewibawaan para aparat penegak hukum

Pembahasan:

Penegakan hukum merupakan proses difungsikannya norma-norma hukum sebagai pedoman perilaku dalam setiap perbuatan hukum secara nyata sebagai upaya untuk melaksanakan ketentuan hukum yang berlaku oleh aparat penegak hukum bersama masyarakat untuk mewujudkan supremasi hukum, menegakkan keadilan, dan mewujudkan perdamaian dalam kehidupan masyarakat.

Jadi, perlunya penegakan hukum di Indonesia adalah untuk mewujudkan keadilan dan kedamaian dalam kehidupan masyarakat. 

Jawaban: C

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Posting Komentar untuk "Indonesia adalah negara hukum, artinya penyelenggaraan pemerintahan negara Indonesia berdasarkan atas"